Budidaya ikan gurame memerlukan keuletan dan kesabaran. Ikan ini membutuhkan waktu yang cukup lama agar bisa siap dipanen. Berikut ini langkah-langkah dalam membudidiayakan ikan gurame.
1. Siapkan Kolam
Untuk bisa membuat kolam yang bagus, Anda harus memilih lokasi yang tepat. Lokasinya harus mendapat cahaya matahari secara langsung. Selain itu, suhunya harus pada kisaran 26-28 derajat Celcius agar ikan dapat tumbuh dengan sehat.
Anda membutuhkan kolam berukuran 8 x 10 x 1 meter. Jenis kolam yang digunakan bisa berupa kolam tanah, kolam terpal dan kolam semen.
Sebelum memasukan ikan gurame, Anda perlu menambahkan kapur pertanian sebanyak 200 gram. Tujuannya agar mengurangi PH pada air.
2. Pilihlah Bibit yang Bagus
Pilihlah bibit yang unggul agar panen bisa optimal. Bibitnya sebaiknya berukuran 2 cm bersifat lincah dan sehat. Biasanya bibit yang bagus memiliki bobot di kisaran 100 gram.
3. Beri Pakan yang Bergizi
Pada pemberian pakan sebaiknya Anda memperhatikan beberapa faktor penting, seperti kendungan gizi pakan, berapa kali pemberian pekannya, berapa takaran yang diberikan dan kapan waktu pemberian paknnya. Anda juga bisa memberikan pakan berupa maggot, ampas tahu, dedak atau siput.
4. Peliharalah Ikan Gurame dengan Baik
Sama seperti makhluk hidup lainnya ikan Gurame perlu dirawat dan diperhatikan kondisinya setiap hari. Kualitas air perlu diperiksa dan pastikan kualitasnya bagus. Buatlah sirkulasi air yang membuat air bisa tetap jernih.
Selain itu, Anda juga bisa menambahkan eceng gondok pada permukaan air agar ikan dapat berteduh saat terken terik matahari.
5. Carilah Pembeli Sebelum Panen
Sebelum melakukan pemanenan, sebaiknya Anda mencari calon pembeli ikan gurame ini. Bisa berupa pengepul ikan atau restoran yang menyajikan santapan ikan gurame. Selain itu, jangan lupa untuk melakukan sortir untuk mendapatkan ikan gurame yang berkualitas agar pembeli tidak kecewa setelah membeli ikan Anda.
Itulah tadi tips-tips seputar budidaya ikan gurame. Ingat bahwa ikan gurame memerlukan kekonsistenan yang tinggi agas bisa sampai berhasil panen. Untuk itu, diperlukan ketekuan dan kerja keras untuk membudidayakan ikan gurame.
0 Response to "Tip-tips Budidaya Ikan Gurami, Santapan Favorit Rumah Makan yang Menjanjikan"
Posting Komentar